Important O-Week info: Our website is still undergoing major upgrades. Some of the contents here may be out-of-date.

Search

Reinhart Previano K.

Do you love to Ctrl-K, Ctrl-/, or / ? Now you can do three of them (>_ )!

No results so far...

Contact Information

Koperasi Indiehacker Indonesia: Sebuah Proposal

Reinhart Previano Koentjoro's profile picture

Reinhart Previano Koentjoro (@reinhart)

Published on Projects

Share Copy Link Print PDF Embed Share to Email Share to SMS Yahoo! Share to Yahoo! Mail Mastodon Share to Mastodon Share to KakaoStory Messenger Share to Messenger Pocket Share to Pocket Flipboard Share to Flipboard Pinterest Share to Pinterest Reddit Share to Reddit Y Combinator Share to Hacker News Odnoklassniki Share to Odnoklassniki Blogger Share to Blogger Pleroma Share to Pleroma Share to Friendica Share to KakaoTalk 1Artboard 1 copy 2 Share to Snapchat Xing Share to Xing Share to Misskey LINE Share to LINE Evernote Share to Evernote WhatsApp Share to WhatsApp LiveJournal Share to Livejournal Diaspora Share to Diaspora Share to Gmail Threads Share to Threads Threema Share to Threema Share to X Tumblr Share to Tumblr Buffer Share to Buffer LinkedIn Share to LinkedIn Mail.Ru Share to mail.ru VK Share to VKontakte Trello Share to Trello Facebook Share to Facebook Bluesky Share to Bluesky Skype Share to Skype Hatena Bookmark Share to Hatena Bookmark! Share via MastodonShare Telegram Share to Telegram WordPress Share to WordPress.com

Embed

This website supports oEmbed. To quickly use oEmbed, just copy this site's link to your oEmbed-supported apps and websites like WordPress.

Alternatively, copy and paste the HTML code below to embed this post in your website.

($_ )! We have made this thing responsive, but recommend at least 512x512 pixels for best results.
<iframe src="https://reinhart1010.id/blog/2022/06/11/koperasi-indiehacker-indonesia-sebuah-proposal?embed" height="512" width="512" style="border:none;"><a href="{{ $canonical }}">https://reinhart1010.id/blog/2022/06/11/koperasi-indiehacker-indonesia-sebuah-proposal</a></iframe>
Preview

Saya sebelumnya mengumumkan untuk mendirikan perusahaan baru bernama (#_ ). (#_ ) adalah perusahaan Indonesia pertama yang hanya terdiri atas satu manusia dan robot sebagai mayoritas pekerja. Tentunya, masih banyak orang yang menertawakan pengumuman saya:

  • Masa nama perusahaannya (#_ )?
  • \(#_ )/
  • Kebanyakan main Cyberpunk 2077 dan Universal Paperclips ya?
  • Kalau pendirian PT kan minimum 2 orang (kecuali Perseroan Perseorangan per omnibus law), emang yakin bisa tahan sendiri?
  • Pemisahan modal pribadi dan usaha bagaimana nih?

Dan ternyata, saya tak sendirian. Ada juga beberapa indiehacker di Indonesia yang sama-sama memiliki keinginan untuk mendirikan perusahaan sendiri, termasuk salah seorang pengguna di situs forum Pembangun.net:

Kenapa saya tanya begini? Karena ada beberapa hipotesis (tanpa dasar valid) dari saya:

+ Orang Indonesia cenderung susah keluar uang untuk layanan online (meskipun 3-4 tahun belakangan, nggak juga sih).

+ Orang Indonesia (mungkin) kurang percaya kepada sebuah layanan tanpa badan hukum yang sah (PT, CV) apalagi jika layanan tersebut menyasar ke pengguna di area bisnis.

Aji Pratama (@atamasite)

Karena itu, dengan ini saya menawarkan untuk membangun dan mempelopori sebuah koperasi yang menaungi berbagai indiehacker di Indonesia, termasuk mereka yang baru saja ingin belajar mengembangkan layanan dan aplikasi di masa mudanya.

Ya. Koperasi.

Mengapa koperasi?

Sebelum saya lanjut, saya yakin Anda masih melihat betapa banyaknya koperasi di Indonesia yang berujung di tempat-tempat seperti ini:

Sumber: http://kopsms.blogspot.com/
Sumber: http://ajengaf.blogspot.com/2013/10/beberapa-koperasi-yang-ada-di-bogor-dan.html
Sumber: https://blog.indonetwork.co.id/hingga-2017-jumlah-koperasi-dan-umkm-di-surabaya-tumbuh-pesat/

Ya, ujung-ujungnya jualan di pasar, kios, pujasera (food court), dan sebagainya. Ada pula koperasi yang menyediakan toko sendiri seperti yang dilakukan oleh para mahasiswa UNESA ini:

Sumber: https://www.republika.co.id/berita/pzimr5370/geliat-kopma-menangkap-peluang-tren-digital

Ya, toko-toko dan food court tersebutlah yang menjadi salah satu inspirasi di balik konsep koperasi indiehacker ini. Mereka bahkan sama-sama menggunakan infrastruktur (misal: tempat dagang, mesin EDC, rekening QRIS) yang sama untuk maju bersama.

Sekarang, bagaimana jika kita dapat membangun sebuah komunitas usaha yang memiliki fasilitas:

  • Lisensi Apple Developer Account untuk publikasi aplikasi ke App Store?
  • Penyewaan perangkat komputer untuk pengembangan aplikasi, CI/CD, bahkan menjalankan SaaS yang Anda bangun?
  • Integrasi payment gateway bersama sehingga Anda tidak perlu lagi untuk menunggu pendaftaran payment gateway untuk memonetisasi SaaS dan aplikasi Anda?
  • Pendanaan untuk keberlangsungan proyek open source Anda, seperti apa yang telah saya lakukan dalam HAM (tema wiki berbasis Jekyll)?

Dan di mana anggotanya dapat lebih berfokus mengembangkan produk-produk baru tanpa harus selalu berurusan dengan urusan legal termasuk pendirian perusahaan, pemisahan modal, sertifikasi Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) Kominfo, perpajakan, dan sebagainya.


Jika Anda tertarik untuk bergabung atau bertanya-tanya tentang konsep koperasi ini, Anda dapat menghubungi saya via Twitter (@reinhart1010) atau via email ke [email protected].

Saya optimis gerakan ini dapat membawa perubahan dalam industri aplikasi, SaaS, koperasi, dan bahkan UMKM di Indonesia. Di saat banyak perusahaan besar mendirikan solusi SaaS bagi para UMKM, kita mempelopori gerakan UMKM yang bergerak dalam bidang SaaS. Apalagi, jika kita sama-sama lebih berfokus untuk keberlangsungan aplikasi dan layanan yang kita kembangkan daripada sekadar menghasilkan uang yang banyak.

Share Copy Link Print PDF Embed Share to Email Share to SMS Yahoo! Share to Yahoo! Mail Mastodon Share to Mastodon Share to KakaoStory Messenger Share to Messenger Pocket Share to Pocket Flipboard Share to Flipboard Pinterest Share to Pinterest Reddit Share to Reddit Y Combinator Share to Hacker News Odnoklassniki Share to Odnoklassniki Blogger Share to Blogger Pleroma Share to Pleroma Share to Friendica Share to KakaoTalk 1Artboard 1 copy 2 Share to Snapchat Xing Share to Xing Share to Misskey LINE Share to LINE Evernote Share to Evernote WhatsApp Share to WhatsApp LiveJournal Share to Livejournal Diaspora Share to Diaspora Share to Gmail Threads Share to Threads Threema Share to Threema Share to X Tumblr Share to Tumblr Buffer Share to Buffer LinkedIn Share to LinkedIn Mail.Ru Share to mail.ru VK Share to VKontakte Trello Share to Trello Facebook Share to Facebook Bluesky Share to Bluesky Skype Share to Skype Hatena Bookmark Share to Hatena Bookmark! Share via MastodonShare Telegram Share to Telegram WordPress Share to WordPress.com

Embed

This website supports oEmbed. To quickly use oEmbed, just copy this site's link to your oEmbed-supported apps and websites like WordPress.

Alternatively, copy and paste the HTML code below to embed this post in your website.

($_ )! We have made this thing responsive, but recommend at least 512x512 pixels for best results.
<iframe src="https://reinhart1010.id/blog/2022/06/11/koperasi-indiehacker-indonesia-sebuah-proposal?embed" height="512" width="512" style="border:none;"><a href="{{ $canonical }}">https://reinhart1010.id/blog/2022/06/11/koperasi-indiehacker-indonesia-sebuah-proposal</a></iframe>
Preview

Reinhart Previano Koentjoro
Reinhart Previano Koentjoro
Citra Manggala Dirgantara
Citra Manggala Dirgantara

A Reinhart company

Products

Company